Berkas Persyarat
Sebelum pergi ke kantor kepolisian, kita harus membawa surat berikut ini:
- Surat kesehatan dari Puskesmas setempat
- Surat lulus tes Psikologi
- Foto copy KTP
Alur Pembuatan SIM
Ada beberapa tempat yang harus kita kunjungi secara berurutan, yaitu:
- Pergi ke PuskesmesSemua puskesmas bisa melayani pembuatan surat kesehatan, jadi lebih baik pergi ke puskesmas terdekat dengan rumah, cara meminta surat kesehatan seperti ini:
- Pergi ke depan loket
- Ambil nomor antrian
- Tunggu panggilan
- Setelah dipanggil, pergi ke loket, berikan KTP dan katakan:"Saya mau membuat surat kesehatan untuk SIM"
- Nanti akan ditanya tentang:
- SIM apa? A/B/C/D
- Berat Badan berapa?
- Tinggi Badan berapa?
- Golongan Darah apa? - Setelah itu kita dipanggil di Ruang Periksa Umum
- Lalu di cek tekanan darah, tinggi dan berat badan jika sudah lama tidak timbang berat badan
- Setelah itu serahkan catatan + KTP ke bagian loket
- Duduk di ruang tunggu
- Petugas loket memanggil dan menyerahkan Surat Keterangan Kesehatan
- Lalu kita harus membayar biaya sebesar Rp 15.000
- Pergi Tes PsikologiTempat tes psikologi di kabupaten Sambas sangat dekat dengan kantor Polres Sambas, yang berlokasi setelah Indomaret.
- Masuk ke ruangan
- Isi daftar tamu
- Lalu petugas akan memberikan pulpen, soal, dan lembar jawaban, serta menjelaskan bagaimana cara mengisinya
- Ada 30 soal
- Setiap soal berisi pernyataan yang hanya perlu jawaban Ya atau Tidak
- Lembar jawaban hanya perlu di centang pilihan Ya atau Tidak - Kemudian duduk di kursi dan kerjakan 30 soal yang ada
- Setelah selesai, berikan soal dan lembar jawaban yang sudah di isi kepetugasnya
- Maka petugas akan langsung mengoreksi jawaban dengan kunci yang sudah di sediakan.
- Kita akan diberitahu berapa jumlah jawaban yang benar dan salah
- Jika sesuai kreteria, maka kita dinyatakan LULUS dan diberikan surat tanda lulus tes beserta fotocopy KTP di dalam amplop
- Selain itu kita harus membayar biaya administrasi sebesar Rp 150.000
- Pergi ke Gedung Pembuatan SIMDi belakang Polres ada gedung baru 2 tingkat, yang berlokasi di Jl. Kartiasa No.16, Lorong, Kec. Sambas, Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat 79463
- Datang ke bagian pelayanan dekat pintu
- Sampaikan maksud kedatangan: Membuat SIM A/B/C/D
- Lalu serahkan berkas yang dibutuhkan: Fotocopy KTP, Surat Kesehatan, dan Hasil Tes Psikologi
- Lalu lakukan pembayaran administrasi, besar pembayaran tergantung jenis SIM yang dibuat.
- Kemudian ikuti Tes Lapangan (Bersepeda Motor) dan Tes Komputer (Rambu Lalu Lintas)
- Jika lulus, kita akan diberikan beberapa lembar berkas yang harus di serahkan ke ruang Foto
- Pergi ke ruang cetak Foto
- Serahkan berkas ke meja polisi yang bertugas, nanti kita akan dipanggil satu persatu
- Pak polisi akan mengecek ulang kebenaran data Nama, Alamat, Golongan Darah, Pekerjaan, dll
- Lalu mulai merekam sidik jari dan pengambilan gambar
- Lalu pergi ke ruang sebelahnya menyerahkan berkas sebentar
- Pergi ke Ruangan Penerbitan SIMRuangan pencetakan SIM berada di lantai atas yang bisa diakses melalu tangga sebelah kiri. Letaknya ada di ujung setelah ruang bermain anak
- Masuk ke ruangan dan serahkan berkas di atas meja
- Lalu tunggu sampai dipanggil
- SIM sudah jadi dan boleh pulang
Total Biaya Pembuatan SIM C
- Surat Kesehatan = Rp 15.000
- Surat Psikologi = Rp 150.000
- SIM C = Rp 100.000
Total Biaya = Rp 265.000
Pembuatan SIM bisa langsung jadi dalam satu hari. Biaya di atas mungkin bisa saja akan berbeda jika menggunakan jalur lain. Semoga bermanfaat.