Saifulah.id - Sebagian pengguna Blogger mengalami masalah pada widget komentar pada bulan April 2022. Terutama bagi mereka yang menggunakan template Median UI 1.5 dan Median UI 1.6. Dimana kolom komentar menjadi error dan tidak tampil sebagaimana mestinya.
Masalah tersebut tidak lain dan tidak bukan disebabkan oleh update terbaru Blogger yang dilakukan oleh Google. Hal ini sudah pernah saya bahas pada postingan sebelumnya yang berjudul: Kolom Komentar Template Median UI Error. Ini Penyebabnya.
Syukurnya kendala pada fitur komentar blogger ini sudah bisa diatasi tanpa harus mengganti komentar blogger dengan Disqus ataupun Facebook. Tutorialnya bisa kalian ikuti di bawah ini.
Cara Mengatasi Kolom Komentar Blogger Yang Error
- Buka Dashboard Blogger
- Klik Tema
- Tekan icon Segitiga Terbalik
- Pilih Edit HTML
- Tekan Ctrl + F
- Cari kode
c => not c.inReplyTo
- Lalu tambahkan kode berikut di ujungnya
or c.inReplyTo == 0
- Hasilnya jadi seperti ini
c => not c.inReplyTo or c.inReplyTo == 0
- Simpan Tema
Demikian cara mengatasi komentar blogger yang tidak tampil di template Median UI maupun di template Blogger lain yang mengalami masalah yang sama. Semoga bermanfaat.
Referensihttps://www.houseofblogger.com/2022/04/fix-comments-not-showing-blogger.html