Saifulah.id - Salah satu kelebihan template Median UI v1.5 adalah tersedia khusus label untuk Guest Post atau postingan iklan yang di tandai dengan label "Sponsored" lengkap dengan icon "Love".
Apakah tulisan Sponsored bisa diubah?
Tidak hanya tulisan, tapi iconnya juga bisa kita ubah. Caranya simak tutorial berikut ini.
Tutorial Mengubah Kata Sponsored
- Buka Dashboard Blogger
- Klik Tema
- Tekan icon Segitiga Terbalik
- Cari kode "Sponsored" , "Advertorial"
- Kode ini ada di 12 tempat yang berbeda-beda. Ubah semua yang saya tandai dengan warna kuning sesuai keinginan.
- Agar lebih mudah mengubah semuanya sekaligus, tekan Ctrl + Shift + R
- Akan muncul kotak Replace all
- Isi kotak tersebut dengan kata "Sponsored"
- Tekan Enter
- Masukkan kata "Iklan" (ganti kata iklan sesuai keinginan)
- Tekan Enter
- Maka ke dua belas kode tadi akan berubah semua tanpa perlu di edit satu persatu.
Selanjutnya langsung masuk ke tahap mengubah icon. Jadi setelah melakukan tahap di atas, jangan keluar dulu dari Edit HTML ya. Lakukan langkah di bawah ini terlebih dahulu.
Tutorial Mengubah Icon Sponsored
- Cari kode <b:includable id='postSponsored'>
- Maka kalian akan menemukan kode seperti di bawah ini
<b:includable id='postSponsored'>
<b:if cond='data:widgets.Blog.first.allBylineItems.labels'>
<div class='postLabel sponsored'>
<b:include name='hearth-icon'/> - Ganti kata "hearth" dengan kata yang tersimpan di kolom SVG ICON template kalian. Kalau belum tahu, silakan baca dulu postingan sebelumnya tentang Cara Mengubah / Menambah Icon Median UI.
- Jika sudah, Simpan Tema
O,ya tutorial ini saya buat untuk menjawab pertanyaan dari Mhmmdalftth di forum diskusi Saifullah.id. Jika kalian punya pertanyaan, langsung tuliskan di kolom komentar di bawah atau chat di forum diskusi kalau ada gambar yang ingin ditunjukkan.
Demikian Cara Mengubah Tulisan Sponsored dan Iconnya Median UI v1.5. Semoga bermanfaat.