Saifulah.id - Breadcrumbs adalah elemen pada website yang memiliki fungsi sebagai navigasi halaman. Breadcrumbs bisa disebut sebagai navigasi sekunder dalam website, karena breadcrumbs dapat menunjukan urutan struktur halaman-halaman yang sudah dibuka oleh pengunjung website.
Sehingga, Breadcrumbs pada website berguna untuk memudahkan pengunjung berpindah ke label sebelumnya tanpa perlu membuka halaman dari awal, tapi cukup dengan klik label pada Breadscrumbs saja,
Misalnya:
Di sebuah blog ada kategori Lowongan Kerja, di dalam lowongan kerja ada submenu Khusus S1 dan Khusus SMA. Ketika pengunjung mengunjungi Postingan Lowongan Kerja Khusus SMA, maka Breadscrumbs akan tertulis seperti ini
Beranda / Lowongan Kerja / Khusus SMA
Nah, biasanya saat pengunjung ingin melihat Lowongan Kerja lain tidak perlu membuka menu navigasi lagi, cukup tekan Breadcrumbs ini agar lebih cepat. Begitu pula jika ingin kembali ke Halaman Utama, tinggal tekan Beranda.
Namun, kemarin ada yang meminta tutorial cara menghilangkan tulisan "Beranda / Median" (Breadscrumbs) yang ada di atas judul Median UI.
Ada 2 pertanyaan yang Admin1 Clickinaja ajukan. Khusus postingan ini, saya akan menjawab pertanyaan yang nomor 2. Mari simak tutorial berikut dengan teliti.
Cara Menghilangkan Breadcrumbs di Atas Judul Postingan Median UI
- Buka Dashboard Blogger
- Klik Tema
- Tekan icon Segitiga Terbalik
- Cari kode <!--[ Post breadcrumbs ]-->
- Hapus semua kode berikut<div class='breadcrumbs' itemscope='itemscope' itemtype='https://schema.org/BreadcrumbList'><b:class cond='data:post.labels any (label => label.name in ["Sponsored" , "Advertorial"])' name='sponsored'/><div class='homeLink' itemprop='itemListElement' itemscope='itemscope' itemtype='https://schema.org/ListItem'><a expr:href='data:blog.homepageUrl.canonical' itemprop='item'><span itemprop='name'><data:messages.home/></span></a><meta content='1' itemprop='position'/></div><b:if cond='data:post.labels'><b:loop index='num' values='data:post.labels' var='label'><b:if cond='data:num == 0'><div class='labelLink' itemprop='itemListElement' itemscope='itemscope' itemtype='https://schema.org/ListItem'><a expr:href='data:label.url.canonical' itemprop='item'><span itemprop='name'><data:label.name/></span></a><meta expr:content='data:num+2' itemprop='position'/></div></b:if><b:if cond='data:num == 1 and data:post.labels none (label => label.name in ["Sponsored" , "Advertorial" , "Product" , "Label_1"])'><div class='labelLink' itemprop='itemListElement' itemscope='itemscope' itemtype='https://schema.org/ListItem'><a expr:href='data:label.url.canonical' itemprop='item'><span itemprop='name'><data:label.name/></span></a><meta expr:content='data:num+2' itemprop='position'/></div></b:if></b:loop><b:elseif cond='data:view.isPost'/><div class='labelLink noLabel'><data:messages.posts/></div></b:if><b:tag class='titleLink' cond='data:view.isPage' expr:data-text='data:post.title' name='div'/></div>
- Simpan Tema
Demikian Cara Menghilangkan Tulisan Breadcrumbs pada Template Median UI v1.5, semoga bermanfaat