Saifulah.id - Memiliki rumah dengan fasilitas mewah mungkin sudah menjadi standar kehidupan idaman setiap orang. Tapi untuk mewujudkan semua itu kita pasti memikirkan pekerjaan yang mapan dengan gaji yang tinggi.
Tahukah kamu? Untuk mewujudkan fasilitas mewah dalam rumah tidak harus langsung jadi dalam satu malam.
Semua barang-barang elegan yang biasa di pakai hotel bintang lima dan rumah orang kaya bisa kita beli sedikit demi sedikit demi mewujudkan rumah idaman yang minimalis dan modern.
Ada 10 barang yang wajib kamu beli pertama kali agar rumah atau kamar kamu terlihat seperti layaknya hotel mewah.
Tapi kamu tidak perlu membeli ke sepuluh barang itu dulu, agar tidak mengganggu alokasi uang bulanan yang kamu.
Jadi, kali ini saya akan kasih bocoran dua barang saja ya supaya kamu lebih fokus saat berbelanja. Apa saja barang tersebut?
1. Parfum Ruangan Otomatis
Parfum ruangan otomatis merupakan pilihan pertama yang wajib kamu miliki. Jika kamu sudah membelinya, saya ucapkan selamat karena kamu sudah selangkah menuju rumah idaman semua orang.
Parfum ruangan otomatis tidak hanya menjadikan rumahmu seperti rumah orang kaya, tetapi juga menjadikan rumahmu selalu wangi dan membuat betah penghuninya.
Bedanya dengan parfum ruangan biasa, parfum ini bisa menyemprotkan isi parfum secara otomatis sesuai waktu yang kita pilih.
Biasanya ada 3 waktu pilihan, yaitu:
- 9 Menit (bisa bertahan 14 hari)
- 18 Menit (bisa bertahan 30 hari)
- 36 Menit (bisa bertahan 60 hari)
Selain waktunya bisa kita pilih, mereknya juga bisa kita pilih. Ada dua jenis merek yang bisa kamu cari Alfamart / Indomaret:
a. Glade
Glade merupakan Automatic Perfume Dispenser yang cocok untuk memberikan keharuman pada ruangan setiap saat dan membuat rumah tampil lebih elegan pada setiap sudutnya.
Glade Matic Spray Air Freshener Device ini tersedia dua varian bentuk, yang pertama bermotif daun warna cokelat (alat versi lama) dan yang kedua motif bintik warna putih (alat versi baru)
Harga satu paket pengharum ruangan ini sekitar Rp 70.000 yang di dalamnya sudah lengkap dengan 1 mesin penyemprot parfum otomatis, 2 buah baterai, dan 1 refill parfum.
Jadi jika saat kalian membelinya langsung bisa digunakan. Bisa di letakkan di atas meja, lemari, atau digantung di dinding.
Jika parfum ini habis, kita bisa membeli parfum isi ulang yang baru dengan wangi yang beraneka pilihan, mulai dari lavender, coffee, ocean, orange, dan sebagainya. Harganya pun relatif murah, hanya Rp 29.000 untuk satu botol
b. Stella
Tidak berbeda dengan merek Glade, merek Stella memiliki fungsi dan cara kerja yang sama persis. Bedanya hanya terletak pada harga dan bentuk dispenser parfumnya saja.
Harga satu paket Stella lebih murah dibanding satu paket Glade. Di dalam box nya padahal sama, ada 2 buah baterai, 1 parfum refill, dan 1 mesin otomatis.
Namun, ketika saya perhatikan lebih detail, sepertinya bahan plastik dari mesinnya ini berbeda dengan merek Glade.
Merek Stella terkesan menggunakan plastik standar, sedangkan Glade menggunakan bahan yang terkesan lebih kokoh dan tidak murahan.
Meskipun kesannya bahan Stella kurang bagus, tapi merek pengharum ruangan Stella ini menghadirkan banyak sekali bentuk atau motif dispensernya. Sehingga pembeli lebih punya banyak pilihan yang bisa disesuaikan sama selera mereka.
2. Dispenser Sabun Otomatis
Rumah mewah modern memang identik dengan barang-barang yang serba otomatis. Karena sejatinya kita sekarang menuju ke kehidupan yang futuristik dimana akan terbiasa dikelilingi oleh mesin pintar dan robot.
Sehingga produk yang kita pakai nantinya tidak perlu lagi pengoperasian manual atau pakai tangan. Semuanya serba pakai timer (waktu / jadwal) atau menggunakan sensor seperti dispenser sabun merek Jiekai.
Dispenser sabun Jiekai merupakan suatu produk yang direkomendasikan untuk memberikan kebersihan, kenyaman, kesan mewah yang futuristik ke dalam rumah khususnya di ruang dapur atau kamar mandi.
Dispenser sabun otomatis ini juga sangat berguna ditengah pandemi Covid-19 / Corona dimana kita dianjurkan untuk membiasakan diri mencuci tangan dan tidak menyentuh area publik yang sering terpapar kuman, virus, dan bakteri.
Dengan Jiekas dispenser sabun otomatis, kita tidak perlu memegang botol sabun, menyentuh tombol tempat sabun karena sudah dibekali sensor inframerah yang mendeteksi suhu tubuh.
Harga dispenser ini cukup terjangkau, hanya Rp 158.000 satu paket dengan dua buah sabun, pengecas, dispenser beserta tempat sabun, gantungan ke dinding, dan buku panduan.
Selain dispenser ini bisa di charger menggunakan listrik, terdapat pula tempat 3 buah baterai bagi kamu yang mungkin lebih suka menggunakan baterai atau sebagai cadangan jika chargernya rusak.
Jujur saat saya menggunakan dispenser ini, terasa banget suasana rumah layaknya di Mall, Bandara, atau hotel mewah karena cukup letakkan tangan di bawah lubang sabun, sabun langsung keluar sendiri.
Selain itu, dispenser ini memiliki kemampuan membuat busa dengan sendirinya. Jadi sabun cair yang kita masukkan kedalam dispenser tidak keluar seperti air, tapi keluar busa lembut yang menurut saya ini keren banget.
Saya rasa dua produk ini dulu sudah cukup untuk menjadikan rumah kita seperti layaknya hotel bintang 5. Tunggu pembahasan produk lainnya hanya di Saifullah.id . See you next time :)